Iklan 1060x90

Lapas Narkotika Karang Intan Buktikan Program SAE Bisa Hasilkan Produk Bernilai Ekonomi

Syifa W.
11 April 2025, April 11, 2025 WIB Last Updated 2025-04-11T07:22:46Z

MediaJawa — Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan kembali menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan lapas produktif melalui program Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE). Kali ini, Kepala Lapas Narkotika Karang Intan memanen telur ayam hasil dari peternakan ayam petelur yang menjadi bagian dari program pembinaan kemandirian tersebut, pada Kamis (10/4).

Panen dilakukan bersama pejabat struktural, staf lapas, serta taruna Politeknik Pengayoman (Poltekpin) yang tengah melaksanakan penelitian di Lapas Narkotika Karang Intan. Kolaborasi ini mencerminkan semangat pembinaan yang terpadu, edukatif, dan produktif.

“Panen telur ini adalah hasil nyata dari pembinaan berbasis keterampilan yang kami terapkan di Lapas. Tidak hanya memberikan bekal bagi warga binaan, tetapi juga mendukung ketahanan pangan secara internal,” ujar Kalapas.

Program SAE di Karang Intan telah menjadi salah satu ikon pembinaan kemandirian yang berkelanjutan, dengan hasil panen seperti telur ayam yang tidak hanya dikonsumsi internal, namun juga berpotensi untuk dipasarkan.

Dengan keterlibatan langsung taruna Poltekpin, panen ini juga menjadi ajang pembelajaran dan riset, menguatkan sinergi antara lembaga pendidikan dan pelaksana teknis pemasyarakatan. 

- Lapas Narkotika Karang Intan 
Komentar

Tampilkan

  • Lapas Narkotika Karang Intan Buktikan Program SAE Bisa Hasilkan Produk Bernilai Ekonomi
  • 0

Berita Terkini

Iklan