Iklan 1060x90

Rapat Jajaran Lapas Kerobokan Bahas Optimalisasi Pelayanan serta Keamanan Selama Ramadan dan Jelang Hari Raya

Syifa W.
17 Maret 2025, Maret 17, 2025 WIB Last Updated 2025-03-17T08:35:14Z

MediaJawa – Pelaksana Harian (Plh.) Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Kerobokan, I Kadek Dedy Wirawan Arintama mengadakan rapat bersama jajaran pejabat struktural pada Senin (17/03). Pertemuan ini bertujuan untuk merumuskan strategi peningkatan kinerja Pemasyarakatan selama bulan suci Ramadan serta menjelang Hari Raya Nyepi dan Idul Fitri.

Dalam rapat tersebut, Plh. Kalapas menekankan pentingnya sinergi antar seksi guna memastikan keamanan, ketertiban, serta optimalisasi pelayanan bagi warga binaan. Beberapa poin utama yang dibahas meliputi peningkatan pengawasan, pembinaan narapidana, serta langkah-langkah strategis dalam menghadapi berbagai tantangan operasional di lapas selama bulan suci Ramadan.

“Kita harus memastikan bahwa seluruh kegiatan di Lapas, termasuk ibadah bagi warga binaan, dapat berjalan dengan lancar dan kondusif. Selain itu, pengawasan dan pelayanan tetap harus optimal meskipun ada penyesuaian jam kerja selama Ramadan,” ujar Plh. Kalapas.

Selain itu, rapat ini juga menjadi momentum bagi setiap pejabat struktural untuk menyampaikan laporan serta kendala yang dihadapi di masing-masing bidang. Dengan adanya diskusi terbuka ini, diharapkan solusi konkret dapat segera diimplementasikan demi meningkatkan kinerja Lapas Kerobokan ke depannya.

Rapat berlangsung dengan lancar dan diakhiri dengan arahan serta instruksi yang harus segera ditindaklanjuti oleh seluruh jajaran guna meningkatkan kualitas pelayanan Pemasyarakatan, khususnya dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan selama bulan Ramadan.

- Lapas Kerobokan 
Komentar

Tampilkan

  • Rapat Jajaran Lapas Kerobokan Bahas Optimalisasi Pelayanan serta Keamanan Selama Ramadan dan Jelang Hari Raya
  • 0

Berita Terkini

Iklan