Iklan 1060x90

Penuhi Hak Warga Binaan, Lapas Narkotika Karang Intan Gelar Sidang TPP

Anna Shaera
13 Desember 2024, Desember 13, 2024 WIB Last Updated 2024-12-13T06:39:40Z

MediaJawa – Sebanyak 42 Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan, ikuti sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP) di aula kunjungan Lapas, Jum’at (13/12). Sidang TPP ini digelar dalam rangka memenuhi hak warga binaan dengan agenda berbagai program pembinaan.

 

“Sidang TPP ini kita gelar untuk mengetahui perkembangan dan keadaan warga binaan dalam program pembinaan, meliputi tahapan pembinaan selama menjalani masa pidana, ada yang telah sepertiga, setengah, dan dua pertiga. Sedangkan syarat dari integrasi yakni melengkapi secara administrasi, substantif, berkelakuan baik tidak dikenakan register F  dan asesmen,” terang Kepala Lapas, Edi Mulyono.

 

Sidang TPP digelar untuk 42 warga binaan, dengan agenda usulan program integrasi pembebasan bersyarat sebanyak 21 orang, usulan pekerja sebanyak 13 orang, dan izin keluar khusus mengikuti kegiatan natal bersama sebanyak delapan orang.

 

Lebih lanjut orang nomor satu di Lapas Narkotika Karang Intan ini mengungkapkan, sidang TPP merupakan evaluasi yang dilakukan dalam proses pembinaan yang diselenggarakan. Mendengarkan masukan berbagai pihak dengan objektif dan transfaran sehingga didapati hasil yang bisa disepakati bersama.

 

“Sidang ini juga bentuk perencanaan dan upaya peningkatan program pembinaan serta pemenuhan hak warga binaan. Indikator keberhasilan program pembinaan dapat diukur dari jumlah warga binaan yang bebas sebelum waktunya. Hal tersebut juga akan mengurangi beban anggaran negara dalam hal pemberian layanan makanan,” pungkas Edi.

 

Sidang TPP dimulai pukul 10.00 WITA, dihadiri Wali Pemasyarakatan dan Pembimbing Kemasyarakatan Balai Pemasyarakatan Kelas I Banjarmasin. Petugas Bapas dihadirkan untuk didengarkan pendapat dan masukan terhadap agenda sidang TPP yang dilangsungkan.

 

Seluruh peserta sidang TPP antusias mengikuti jalannya kegiatan. Berbagai argumen dan masukan disampaikan, serta hasil akhir didapati kesepakatan semua peserta sidang terhadap agenda yang disidangkan. 


- Lapas Narkotika Karang Intan

Komentar

Tampilkan

  • Penuhi Hak Warga Binaan, Lapas Narkotika Karang Intan Gelar Sidang TPP
  • 0

Berita Terkini

Iklan