MediaJawa – Tanda apresiasi atas penegabdian dan dedikasi, Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palu Kanwil Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah, Yansen mengikuti kegiatan Wisuda Purnabakti Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM RI, Selasa (13/8).
Wisudawan 1.124 pegawai yang memasuki masa purnabakti dilaksanakan dengan khidmat yang terpusat di Graha Pengayoman, Jakarta, dan serentak dilaksanakan pada kantor wilayah serta unit pelaksana teknis Kemenkumham di seluruh Indonesia juga merupakan rangkaian kegiatan peringatan Hari Pengayoman ke-79, yang jatuh pada tanggal 19 Agustus 2024.
Dalam sambutannya, Plh. Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Min Usihen, mengungkapkan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para purnabakti yang telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam menjalankan tugas-tugas mereka. Wisuda Purnabakti Pengayoman ini menjadi momen penting untuk mengenang dan menghargai kontribusi para purnabakti yang telah mengabdikan dirinya dengan penuh dedikasi selama bertahun-tahun di Kemenkumham.
“Kegiatan yang kita selenggarakan sebagai bentuk apresiasi kepada rekan-rekan yang telah memberikan pengabdian terbaiknya. Ini juga merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Pengayoman ke-79 Tahun 2024,” ujar Min Usihen dalam sambutannya.
"Ini bukan hanya sebuah pencapaian pribadi, tetapi juga sebuah bukti bahwa tugas-tugas di Kemenkumham dijalankan dengan penuh dedikasi dan keikhlasan. Saya percaya bahwa setiap tantangan yang dihadapi telah diatasi dengan bijaksana, dan segala pengalaman selama bertugas telah menjadi pembelajaran berharga yang akan selalu dikenang," tambahnya.
Pada kesempatan yang sama di Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar, melepas sebanyak 23 orang purnabakti. Mereka berasal dari satuan kerja pemasyarakatan, Imigrasi, serta Kantor Wilayah. Acara tersebut dipusatkan di Ruang Garuda Kanwil dan dihadiri oleh para Kepala Divisi, Pejabat Administrator dan Pengawas, serta para Kepala UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi se-Kota Palu, Sigi, dan Donggala.
Dalam sambutannya, Hermansyah Siregar menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam atas dedikasi dan pengabdian para purnabakti selama bertahun-tahun mengabdi di Kementerian Hukum dan HAM. “Pengabdian Bapak/Ibu selama ini sangat berarti bagi kemajuan Kementerian Hukum dan HAM, khususnya di wilayah Sulawesi Tengah. Semoga di masa pensiun, Bapak/Ibu senantiasa diberikan kesehatan dan kebahagiaan,” ujarnya.
Hari Pengayoman ke-79 ini menjadi saksi bahwa dedikasi dan kerja keras yang diberikan oleh para purnabakti Kemenkumham selalu dihargai dan dikenang. Mereka yang telah menyelesaikan tugasnya dengan baik diharapkan tetap memberikan kontribusi positif di tengah masyarakat setelah memasuki masa pensiun.
Pada kesempatan ini, Kepala Rutan Palu, Yansen mengucapkan selamat memasuki masa purnabakti kepada seluruh wisudawan khususnya yang telah mengabdi dan memberikan dedikasi tinggi pada jajaran Kanwil Kemenkumham Sulteng. “Selamat melanjutkan pengabdian baru di tengah keluarga dan masyarakat. Semoga Bapak/Ibu senantiasa diberikan kesehatan, semakin bahagia dan hidup dalam penuh keberkahan dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa," ucap Yansen.
- Rutan Palu