Iklan 1060x90

Dukungan Pembinaan, Kalapas Samarinda Hudi Ismono Koordinasi dengan Baznas Kalimantan Timur dan Kantor Urusan Agama

Anna Shaera
23 April 2024, April 23, 2024 WIB Last Updated 2024-04-23T05:18:30Z
MediaJawa - Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Samarinda Kemenkumham Kalimantan Timur melalui Kasubag Tata Usaha Abdul Wahid dan Kasubsi Bimaswat Ali Yunus melakukan kunjungan dan silaturrahim ke Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Kalimantan Timur dilanjutkan ke Kantor Urusan Agama, Selasa (22/04).

Baznas adalah lembaga yang berwenang melakukan pengelolaan zakat secara nasional. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat menyatakan Baznas sebagai lembaga pemerintah nonstruktural yang bersifat mandiri dan bertanggung jawab kepada Presiden melalui Menteri Agama.

Dalam agenda kujungan dan silaturrahim ke dua tempat tersebut, Lapas Kelas IIA Samarinda akan melakukan koordinasi dan sinergi terkait program Isbat Nikah serta dukungan Program Pembinaan yang dilakukan oleh Lapas Kelas IIA Samarinda.

Diharapkan dengan koordinasi ini Lapas Samarinda dengan Badan Amil Zakat Nasional Provinsi Kalimantan Timur serta Kantor Urusan Agama dapat berkerjasama dengan baik serta memberikan manfaat yang besar bagi warga binaan menindaklanjuti instruksi Kakanwil Gun Gun Gunawan dan Kadivpas Heri Azhari.

- Lapas Samarinda
Komentar

Tampilkan

  • Dukungan Pembinaan, Kalapas Samarinda Hudi Ismono Koordinasi dengan Baznas Kalimantan Timur dan Kantor Urusan Agama
  • 0

Berita Terkini

Iklan